Pelatihan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk Manajemen Kebencanaan

Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk Manajemen Kebencanaan bagi staf BPBD Kota malang . Kegiatan pelatihan tersebut dibuka oleh dekan Fakultas Geografi UGM Prof. Dr. Muh Aris Marfai, S.Si., M.Sc. pada tanggal 10 Juli 2017. Pelatihan ini berlangsung selama 10  hari kerja dimulai pada tanggal 10 Juli – 21 Juli 2017 di Laboratorium SIG Gedung KLMB Lantai 2 Fakultas Geografi UGM. read more